Kamis, 14 Oktober 2010

BUGIL DI DEPAN OBAMA


VIVAnews - Juan Rodriquez nekat melucuti semua pakaiannya di acara kampanye Partai Demokrat di Philadelphia, yang tak kurang langsung dihadiri Presiden Barack Obama sendiri. Usut punya usut, dia rela berbugil ria gara-gara iming-iming hadiah uang yang cukup menggiurkan: US$1juta alias hampir Rp9 miliar. Sialnya, imbalan duit tersebut tak semudah itu dia bawa pulang.

Seperti diberitakan laman orange.co.uk, 12 Oktober 2010, seseorang bernama Alki David menawarkan hadiah uang segunung itu bagi siapapun yang berani bugil sambil menuliskan nama situs Battlecam.com di dadanya. Syaratnya, aksi edan itu harus dilakukan di area dalam jarak pandang Presiden Obama.

Tak cuma itu, peserta kontes pun harus meneriakkan nama situs ini keras-keras sebanyak enam kali!

Setelah beraksi, Rodriguez yang berasal dari New York ini hakulyakin sudah memenuhi semua hal yang dipersyaratkan.

Namun, David mengatakan uang baru akan dibayarkan setelah mengevaluasi semua syarat dengan melihat hasil rekaman. "Kami akan umumkan besok." katanya.

Duit belum di tangan, Rodriguez kini harus berurusan dengan polisi. Dia digiring petugas keamanan dengan tuduhan telah melakukan perbuatan tak senonoh di hadapan publik.

David mengaku melempar tantangan ini untuk menarik perhatian komunitas dunia maya terhadap situs miliknya itu. "Jika Anda bisa mengkombinasikan pria bugil dengan Obama di satu acara, itu dahsyat," katanya, sembari buru-buru menegaskan bahwa kontes itu tak ada maksud politik apapun. Dia mengaku fans berat Presiden Obama.
Share on :

0 komentar:

 
© Copyright Kabar Kabur 2011 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates and Theme4all